Mesjid Negara IKN Nusantara, dengan berbagai fasilitas dan kemegahannya
NUSANTARA, IKNTODAY.COM = Pemerintah terus mengejar Pembangunan Otorita IKN, salah satunya Kawasan peribadatan, baik masjid, gereja, katedral, vihara, pura dan klenteng.
Lalu bagaimana keindahan masjid Negara IKN yang merupakan simbol Toleransi Umat Beragama di Indonesia.
Sebelumnya, masjid Negara IKN telah dimulai pembangunannya pada bulan Januari 2024 yang ditandai dengan groundbreaking oleh Presiden Jokowi.
“Saya berharap Mesjid Negara ini dapat merepresentasikan kemajemukan Indonesia dan menjadi sarana untuk meningkatkan takwa kepada Allah SWT, tempat nyaman bagi umat Islam untuk melakukan aktivitas keagamaan dan sosial, serta menjadi simbil untuk meningkatkan toleransi dan moderasi beragama di IKN,” ungkap Presiden RI yang dikuti dari Instagram Kementerian PUPR @kemenpupr.
Mesjid IKN Nusantara diproyeksikan mampu menampung 61.392 jemaah, dengan masa Pembangunan ditargetkan selesai Desember 2024.
Kawasan ini juga akan dilengkapi dengan jalan, jembatan, lanskap, utilitas kawasan, ruang rapat, hall pertemuan dan ruang tunggu VIP.
Area Mesjid seluas 32.125 M2, area komersial seluas 2.221 m2, area kolam retensi seluas 123.502 m2.
Sedangkan bangunan masjid seluas 59.081 m2 terdiri dari bangunan masjid seluas 56.220,3 m2, bangunan komersial seluas 2.134 m2 (dua lantai) dan bangunan penunjang seluas 727 m2. (hime)